Motor ekspor rakitan Indonesia bermasalah di Inggris dan Australia,ratusan unit di tarik kembali untuk di lakukan perbaikan…

Posted on Updated on

Pic by global suzuki

Lintangcruisers.com// Berita tentang recall produk kali ini datang dari produk ekspor Suzuki hasil rakitan Indonesia brad’s, ya motorsport entry level dari Suzuki tersebut adalah si kembar non identik GSX-R125 dan GSX-S125 yang beredar di Inggris dan Australia. Mengutip dari visordown permasalahan pada kedua motor tersebut ada pada bagian sasis yaitu kualitas pengecatan yang dinilai buruk sehingga dalam pemakaian jangka panjang cat bisa rusak jika terkena panas serta getaran mesin brad’s sehingga berpotensi mengendurkan baut mounting mesin. Meskipun belum ada kejadian yang melibatkan komponen tersebut recall tetap di lakukan dengan tujuan untuk memperbaiki komponen tersebut untuk menghindari Disfungsi Baut Mounting.

Di negara Inggris tercatat sebanyak 522 unit GSX 125 series yang di tarik untuk di lakukan perbaikan sedangkan di Australia sebanyak 242 unit yang terkena recall dengan permasalahan yang sama. Di Indonesia sendiri Suzuki biasanya memiliki kualitas yang baik untuk pengecatan produknya brad’s,nah justru kenapa untuk produk yang menembus pasar ekspor dunia terdapat kekurangan pada pengecatan ya…?

Semoga bermanfaat .. salam cah nggunung(JecksLC).

Satu respons untuk “Motor ekspor rakitan Indonesia bermasalah di Inggris dan Australia,ratusan unit di tarik kembali untuk di lakukan perbaikan…

    motomazine said:
    17 Juni 2018 pukul 10:32 am

    Recall adalah bentuk tanggungjawab

    Suka

Tinggalkan komentar